Letak Astronomis, Geografis, dan Geologis Indonesia

Letak Indonesia dapat dilihat dari 3 tinjauan, yaitu letak  astronomis, geologis, dan geografis.
1.      Letak Astronomis
                               Gambar Peta Letak Astronomis Indonesia
     Letak astronomis adalah letak suatu wilayah berdasarkan garis lintang dan garis bujur. Secara astronomis, Indonesia terletak di daerah tropis, terbentang dari utara ke selatan antara 6°LU hingga 11°LS serta dari barat ke timur antara 95° BT hingga 141° BT. Pada daerah ekuator, jarak satu derajad sama dengan 111 km. Semakin ke arah kutub jarak satu derajad semakin pendek, hingga angka nol kilometer di kutub.Berdasarkan peta di atas, panjang Indonesia dari ujung Barat ke ujung Timur adalah 46°. Jika dijadikan dalam satuan kilometer, maka panjang kepulauan Indonesia menjadi 46° × 111 km/° = 5106 km. Bandingkan dengan Benua Australia yang membentang dari Barat ke Timur sepanjang 40°. Pada ketinggian 30°LS, panjang
setiap derajad tidak ada 111 km, tetapi hanya 96 km. Maka panjang Australia dari Barat ke Timur adalah 40° × 96 km/° = 3840 km. Letak astronomis disebut juga letak absolut. Letak ini membawa pengaruh bagi kehidupan masyarakat Indonesia. Berikut ini beberapa pengaruh tersebut.
1) Letak lintangnya menyebabkan Indonesia beriklim tropis.
2) Letak bujurnya membagi wilayah Indonesia ke dalam tiga daerah waktu
    yaitu WIT,WITA, dan WIB.
a.     Waktu Indonesia Barat (WIB) dengan patokan garis bujur 105° BT dengan selisih waktu 7 jam lebih awal dari GMT. Daerah waktunya meliputi Sumatra, Jawa, Kalimantan Barat, dan Kalimantan Tengah.
b.    Waktu Indonesia Tengah (WITA) dengan patokan garis bujur 120° BT dan selisih waktu 8 jam lebih awal dari GMT. Daerah waktunya meliputi Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Bali, NTT, NTB, Sulawesi, dan pulau-pulau kecil di sekitarnya.
c.     Waktu Indonesia Timur (WIT), dengan patokan garis bujur
135°  BT dan selisih waktu 9 jam lebih awal dari GMT. Daerah
waktunya meliputi Kepulauan Maluku, Papua, dan pulaupulau kecil di sekitarnya.

                      Gambar Peta Pembagian Waktu Indonesia

2.   Letak Geografis

                               Gambar Peta Letak Geografis Indonesia
     Letak negara Indonesia pada posisi silang, menjadikan Indonesia sebagai wilayah
yang strategis. Dilalui oleh jalur perdagangan internasional baik melalui laut maupun
udara. Keadaan ini tentu saja dapat memberikan keuntungan bagi negara kita pada
masa damai tetapi memiliki posisi yang rawan pada saat terjadi konflik.
     Letak geografis adalah letak suatu wilayah sesuai dengan kondisi wilayah yang sebenarnya di permukaan bumi. Biasanya letak geografis dilihat dari permukaan bumi yang ada di sekitarnya. Secara geografis, Indonesia diapit oleh dua benua besar, yaitu Benua Asia di sebelah Barat Laut dan Benua Australia di sebelah Tenggara. Indonesia juga diapit oleh dua samudra, yaitu Samudra Hindia di sebelah Barat dan Selatan dan Samudra Pasifik di sebelah Timur Laut. Itulah letak dan posisi negara kita.

3.      Letak Geologis


     Letak geologis adalah letak suatu wilayah berdasarkan susunan batuan yang ada pada bumi. Letak geologis wilayah Indonesia adalah sebagai berikut.
a.     Indonesia merupakan bagian dari dua buah rangkaian pegunungan besar di dunia, yaitu rangkaian Pengunungan Mediteran dan rangkaian Pegunungan Sirkum Pasifik.
b.     Indonesia terletak pada pertemuan lempeng litosfer, yaitu lempeng Indonesia – Australia yang bertumbukan dengan lempeng Asia.
c.      Indonesia terletak pada tiga daerah dangkalan, yaitu Dangkalan Sunda, Dangkalan Sahul dan Daerah Laut pertengahan Australia Asiatis.
Letak geologis inilah yang menyebabkan wilayah Indonesia banyak dijumpai gunung berapi, sehingga banyak wilayah di Indonesia yang kesuburannya cukup tinggi. Namun perlu disadari pula bahwa letak geologis yang demikian itu menyebabkan wilayah Indonesia rawan dengan bencana alam seperti gunung meletus dan gempa bumi.
Kafi Muslihuddin
Kafi Muslihuddin semangat tinggi, berusaha keras, dan berdoa dengan sungguh itulah yang ada dalam hidupku..

3 comments for "Letak Astronomis, Geografis, dan Geologis Indonesia"